Sebelum melakukan perjalanan wisata ke Dieng, ada baiknya membaca atau mencari referensi tips liburan ke Dieng agar nantinya perjalanan terencana dengan baik sesuai dengan harapan.
Berwisata alam merupakan tujuan utama dari sebagian besar wisatawan yang ada di perkotaan, salah satunya Dieng menjadi destinasi wisata alam yang sangat menantang dan juga asyik untuk anda jelajahi bersama saat musim libur tiba.
Berikut kami memiliki beberapa tips yang bisa dijadikan panduan sebelum anda berwisata ke Dieng.
Daftar isi
Persiapan
- Menentukan tanggal keberangkatan
- Menentukan anggaran
- Menentukan lama / durasi liburan
- Memilih jenis akomodasi yang ingin digunakan
- Membuat daftar tempat wisata yang ingin dikunjungi
- Mempersiapkan kondisi fisik dan kesehatan
Cek prakiraan cuaca
Cek prakiraan cuaca disekitar lokasi wisata karena dengan begitu kita akan lebih terbantu dan lebih bisa mengantisipasi tentang kondisi cuaca yang akan terjadi pada saat hari kita berwisata.
Persiapkan Jas Hujan atau Payung
Salah satu untuk mengantisipasi datangnya musim hujan adalah dengan mempersiapkan payung atau jas hujan, karena aktivitas di wisata alam Dieng selalu outdoor maka ada baiknya anda membawa jas hujan untuk dipakai selama kegiatan wisata.
Dengan memakai jas hujan maka aktivitas wisata anda tidak akan terganggu dibawah guyuran hujan.
Berendam di pemandian air panas
Menentukan tujuan wisatapun tidak sembarangan karena tidak selamanya anda harus menaiki gunung saat kondisi tidak memungkinkan, karena itu kami memberikan anda tips untuk mengunjungi obyek wisata pemandian air panas yang ada di dataran tinggi Dieng.
Dengan mengunjungi obyek wisata pemandian air panas Dieng maka anda akan merasakan sensasi refleksi pada tubuh anda dan dapat menghilangkan rasa lelah saat diperjalanan.
Pintar memilih penginapan
Hal lain yang harus anda perhatikan adalah tentang tempat anda menginap, mungkin tidak akan menjadi masalah jika anda berwisata alam ke Dieng hanya satu hari saja.
Bagaimana jika anda menginginkan untuk berwisata lebih dari satu hari ? Maka anda harus mempersiapkan tempat untuk beristirahat yaitu di penginapan yang ada di area wisata dataran tinggi Dieng.
Dengan memilih penginapan di Dieng maka anda bisa lebih menghemat waktu seperti kembali ke penginapan saat hujan tiba atau melanjutkan wisata saat hujan reda.
Namun dalam memilih tempat menginap anda harus memperhatikan layanan dan fasilitas yang akan anda dapatkan mulai dari welcome drink dan fasilitas yang begitu penting mulai dari pemanas air hingga selimut yang tebal untuk menemani malam yang begitu dingin.
Berwisata kuliner
Berwisata kuliner menjadi alternatif yang menyenangkan seperti menikmati Purwaceng yang begitu hangat untuk diminum atau menikmati lezatnya mie ongklok yang menjadi kuliner andalan dari Dieng Plateau ini.
Apabila anda penikmat kentang maka anda harus mencoba kentang goreng khas dieng yang dipotong-potong dengan ukuran jumbo. Walau ukurannya jumbo namun tentang rasa tidak akan kalah dengan kentang yang ada di fast food area mengingat kentang yang fresh di Dieng menjadi keunggulan tersendiri.
Jaga kondisi tubuh
Anda harus menjaga tubuh anda sebelum berwisata ke Dieng dengan rajin berolahraga supaya daya tahan tubuh anda jauh lebih meningkat, selain itu karena wisata alam membutuhkan tenaga maka persiapkan vitamin atau suplemen sebagai pendongkrak stamina.
Obat-obat pribadi jangan sampai luput karena dengan membawa obat-obatan pribadi maka anda sudah mengantsipasi untuk menjaga diri anda.
Gunakan kostum yang sesuai
Kostum merupakan salah satu yang harus diperhatikan saat musim hujan tiba yaitu dengan mengenakan kostum yang secukupknya tanpa harus memakai kostum yang panjang seperti gaun dengan panjang gaun lebih dari dua meter karena ini akan mempersulit anda dan membuat anda tidak nyaman dalam memakainya.
Baca juga: Apa jenis celana yang cocok untuk ke Dieng?
Selain itu anda juga harus membawa ganti agar saat pakaian atau kostum Anda basah maka anda memiliki gantinya. Begitupula dengan sepatu, alangkah baiknya anda membawa sendal jepit unttuk mengantisipasi air hujan.
Dana ekstra dan uang cash
Tips lain yang juga sangat penting adalah dengan menyiapkan uang cash yang Anda bawa, dengan membawa uang cash dan dana ekstra maka anda sudah tidak perlu untuk keluar dan mencari atm dikala hujan melanda. Jadi lebih praktis membawa dana ekstra dan uang cash untuk antisipasi berwisata di Dieng.
Apa saja yang harus di bawa ke Dieng?
Berikut penjelasan satu persatu perlengkapan yang harus dibawa ke Dieng
Jaket / baju hangat
Jaket / baju hangat merupakan perlengkapan yang harus dinawa dan wajib dibawa saat libutan ke Dieng. Jika tidak membawa jaket tentu Anda akan merasa sangat kedinginan khususnya malam hari. Apalagi Anda yang menginap di guest house Dieng pasti udaranya lebih dingin.
Sepatu treking / sepatu lapangan
Sepatu yang nyaman dipakai dilapangan saat mengunjungi destinasi wisata di Dieng merupakan perlengkapan yang harus dibawa dan dipersiapkan. Karena aktivitas wisatanya kebanyakan hiking naik turun bukit dan berjalan agak jauh.
Sarung tangan
Untuk mengelabuhi dinginnya Dieng, kelengkapan yang harus dibawa adalah sarung tangan. Sarung tangan merupakan hal kecil namun bisa sangat fatal. Sarung tangan akan berfungsi dikala sedang mengejar sunrise Sikunir Dieng.
Penutup kepala
Kelangkapan ke Dieng yang harus dibawa selanjut nya ialah peutup kepala atau kupluk. Fungsinya hampir sama dengan sarung tangan untuk menghangatkan tubuh bagian kepala. Penutup kepala dan sarung tangan bisa dibawa sendiri dan jika lupa bisa beli di tempat wisata Dieng.
Topi untuk siang hari
kelengkapan selanjutnya yang harus dibawa adalah topi. Topi sangat berfungsi untuk melindungi wajah dari panasnya Dieng saat siang hari. Meskipun udara dingin tapi siang hari terasa terik apalagi saat musim kemarau dan topi sangat membantu Anda agar tetap nyaman berwisata.
Celana
Jenis celana yang direkomendasikan dibawa ke Dieng ialah celana panjang. Jangan sekali-kali pakai celana pendek ya karena pasti akan merasa kedinginan. Wisata digunung tidak seperti wisata di mall jadi harus menyesuaikan.
Ransel mini
Agar tetap nyaman saat jalan-jalan ke Dieng dan tidak kerepotan ketika membawa barang, dianjurkan agar wisatawan membawa ransel mini supaya lebih enjoy saat berkeliling wisata Dieng.
Masker
Masker akan digunakan saat mengunjungi kawah Dieng untuk menyaring bau belerang. Sediakan 1 hingga 3 buah masker untuk persiapan di tas Anda. Terkadang juga saat sunrise juga butuh masker tepatya saat musim kemarau tiba untuk melindungi hidung dari debu.
Sunblock
Untuk menghindari paparan sinar UV di Dieng dan menghindari kulit kering pakailah sunblock karena saat siang hari udara di Dieng dingin dan kering agar bisa melindungi kulit mulus Anda.
P3K
P3K standar harus dibawa saat ke Dieng seperti tolak angin, minyak telon, minyak kayu putih, dan standard p3k lainnya untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.
Karena terkadang banyak wisatawan sering kaget cuaca. Terbiasa di cuaca panas tiba tiba di suhu udara dingin tubuh tidak siap.
Air mineral
Bawalah air mineral yang cukup di tas Anda agar tidak dehidrasi karena kebanyakan dari mereka enggan minum air putih saat ke Dieng karena berudara dingin dan tidak haus.
Meskipun tidak haus dianjurkan untuk meminum air mineral secukupnya apalagi saat kegiatan berkeliling destinasi wisata Dieng.